Menu

Menu1

coiga

Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) adalah organisasi profesi wartawan olahraga di Indonesia. SIWO Pusat sebagai induk dari 33 Pengurus Cabang Siwo Provinsi memiliki hampir 3.000 anggota dari media cetak, televisi dan online yang tersebar di seluruh penjuru Indonesia. Inilah modal kekuatan SIWO dalam melakukan tugas jurnalistik dan melaksanakan peran dalam pembinaan olahraga di tanah air.

Senin, 03 Maret 2014

RAT KOI 2014: SIWO Pusat Akan Pertanyakan Lima Masalah

Gungde Ariwangsa (duduk tengah) dan Firmansyah Gindo (berdiri kedua dari kiri)

SIWO PUSAT COM - JAKARTA - Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Pusat dipastikan akan hadir dalam Rapat Anggota Tahunan 2014 di Jakarta, 7 Maret mendatang. Dalam rapat anggota tahunan edisi ketiga pada era kepemimpinan Ketua Umum KOI Rita Subowo ini, SIWO Pusat akan menyampaikan aspirasi masyarakat olahraga Indonesia, khususnya insan pers yang selama ini peduli terhadap perkembangan olahraga di Tanah Air.


Ketua Harian SIWO Pusat, Gungde Ariwangsa kepada wartawan di Jakarta, Senin (3/3), menjelaskan, SIWO Pusat diundang KOI untuk menghadiri Rapat Anggota Tahunan 2014 KOI. Menyambut undang itu SIWO sudah mendaftarkan dua wakil untuk menghadiri RAT itu yaitu Gungde Ariwangsa dan Sekretaris SIWO Pusat, Firmansyah Gindo.

Gungde yang juga Redaktur Olahraga Harian Umum Suara Karya itu mengemukakan, SIWO akan menyampaikan beberapa hal strategis dalam RAT itu terutama menyangkut dinamika perkembangan olahraga nasional dan internasional saat ini. Bisa disebutkan di sini adalah masalah harmonisasi hubungan KOI dan KONI, persoalan perpecahan dalam berbagai induk organisasi cabang olahraga yang menjadi anggota KOI, persiapan dan pengiriman Kontingen Indonesia ke Asian Games XVII/2014 di Incheon, Korea Selatan, dan  perjuangan KOI memperjuangkan pemurnian pelaksanaan  SEA Games 2015 agar pesta olahraga Asia Tenggara bisa mengangkat prestasi olahraga di kawasan ini.

"Tidak ketinggalan tentunya memperjuangkan aspirasi para wartawan olahraga yang menjadi anggota SIWO untuk mendapat informasi secara lancar dan terbuka. Juga upaya KOI memperjuangkan kepentingan para wartawan di forum internasional sehingga bisa mendapat jaminan pasti dalam melakukan liputan. Kami tidak ingin ketertupan dan kesimpangsiuran informasi serta kacaunya pengurusan id card pelipuan pada Olimpiade London 2012 dan SEA Games 2013 terulang lagi," ujar Gungde yang asal Bangli, Bali itu.

Disebutkan pria alumni Fakultas Hukum Universitas Jayabaya itu bahwa masih ada masalah krusial yang akan disampaikan nanti menyangkut masalah pelaksanaan multi event di Indonesia. Untuk mematangkan kembali masalah-masalah yang akan disampaikan pada RAT KOI itu maka SIWO Pusat akan mengadakan pertemuan pengurus lagi pada Selasa (4/3). Bahkan jika ada masukan dari para anggota SIWO maka diharapkan bisa menyampaikan langsung ke Sekretariat SIWO Pusat, Gedung PPGBK Lantai 8 Jln Pintu I, Senayan, Jakarta atau bisa menyampaikan melalui e-mail: siwopusat1318@gmail.com.

Laporan Keuangan


Komite Olimpiade Indonesia (KOI) bakal menggelar rapat anggota tahunan edisi ketiga pada era kepemimpinan Ketua Umum KOI Rita Subowo pada 7 Maret.

Dalam konferensi pers di kantor KOI, Senayan, Jakarta, Senin (24/2), Rita mengungkapkan beberapa agenda yang akan dibahas di pertemuan yang dijadwalkan bertempat di Hotel Peninsula, Jakarta.

Dari segi internal, KOI akan memberitahukan laporan keuangan, program kerja, dan penghargaan untuk pelaku dan pembina olah raga di Indonesia.

Selain itu, KOI juga akan memaparkan persiapan acara olah raga yang akan diikuti di 2014. Turnamen tersebut antara lain Youth Olympic Games ke-2 di Nanjing, Cina pada 16-28 Agustus, Asian Games ke-17 di Incheon, Korsel, 19 September-4 Oktober, dan Asian Beach Games ke-4 di Phuket, Thailand pada 14-21 November.

Secara khusus, KOI akan memberikan penghargaan kepada Sumatera Selatan yang dinilai berhasil menyelenggarakan Islamic Solidarity Games 2013, di mana Indonesia keluar sebagai juara umum.

Rapat tersebut diharapkan bisa dihadiri sejumlah undangan penting.

"Ada beberapa tamu VIP yang kami undang, seperti Bapak Menko Kesra (Agung Laksono) dan Menpora (Roy Suryo) untuk membuka rapat. Perwakilan IOC (International Olympic Committee dan OCA (Olympic Council of Asia) juga akan hadir," ucap Rita Subowo. (SPC-1)

>>>> Kunjungi Sumber Asli

Tidak ada komentar:

Posting Komentar